oleh

Menciptakan Keindahan dan Keamanan Desa ini kata Marthen.

-Mitra-284 views

AMURANG, Wartasulut.com 
Demi menciptakan keindahan dan keamanan desa, Hukum Tua Desa Tumpaan Marthen Pinatik pada Wartasulut.com menyatakan Program yang akan di terapkan pada tahun 2016.Diantaranya melanjutkan pembangunan Kantor Hukum Tua , melakukan kebersihan desa ,serta menjaga keamana dan ketertiban desa .’ Kami pemerintah desa saat ini sedang meneruskan pembuatan gedung Kantor Desa tumpaan,serta melakukan pemasangan lampu-lampu jalan desa serta memperhatikan kebersihan lingkungan dan saluran-saluran air((got),’ ujar Pinatik,selasa,(19/1).
                Di katakan juga sekarang dalam pembangunan jalan desa yang baru.’Proyek ini sementara berjalan dan di harapkan akan selesai dalam waktu cepat,kami juga mempunyai program-program yang senang tiasa di sampaikan kepada warga dalam acara-acara kedukaan dan perkawinan agar masyarakat mengetahui apa saja yang semntara berlangsung di desa Tumpaan.
               Dan juga demi menciptakan Keamanan desa maka selaku Hukum Tua dan pemerintah Desa kami melakukan pengecekan bagi setiap pendatang yang akan berkunjung atau pun berpindah tempat dan menempati desa Tumpaan,dengan ada nya pos-pos kambling maka di harapkan akan dapat meningkatkan keamanan desa yang baik.  (dido)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed