oleh

Nasdem Tebar Ancaman, Chermat: Target Kami 2 Besar

-Tomohon-308 views
Chrely Mantiri
Chrely Mantiri

Wartasulut.Com, Tomohon – Suhu politik di Kota Tomohon jelang Pilres dan Pileg 2019, kian panas seiring dengan maraknya kampanye yang dilakoni partai-partai politik dan para calegnya baik melalui media sosial (medsos) maupun Alat Peraga Kampanye (APK). Ini dalam upaya merebut simpati dan dukungan masyarakat.

Sebut saja Partai NasDem. Partai politik (parpol) ini, paling agresif dalam kampanye. Tak heran jika disebut-sebut parpol yang paling ‘bersinar’ jelang pesta demokrasi tahun 2019 mendatang.

Tampil dengan ‘line up’ caleg-caleg potensial, Partai NasDem diprediksi oleh banyak pemerhati politik bakal mengancam eksistensi partai-partai besar di Kota Tomohon.

“NasDem sebenarnya partai tengah. Tapi melihat komposisi caleg yang diusung, tidak menutup kemungkinan mereka menyeruduk ke papan atas menjadi 2 besar,” ujar Nico Adrian Kamuh dan Boy Lasut, 2 pemerhati  politik di Kota Tomohon, Senin(17/12/2018).

Keduanya menuturkan, parpol besutan Surya Paloh ini benar-benar konsisten dengan spirit Restorasi Gerakan Perubahan menjadi sangat fenomenal ketika bergabungnya beberapa kepala daerah di Sulut di antaranya Vicky Lumentut (Walikota Manado) dan Vonny Panambunan (Bupati Minahasa Utara). “Nah, khususnya di Kota Tomohon, bergabungnya srikandi Cherly Mantiri SH bersama gerbong besarnya bakal menambah amunisi besar bagi perolehan kursi legislatif NasDem di tahun 2019,” terang Nico dan Boy.

Terpisah, Jerry Palit SE, pengamat politik di Kota Tomohon lainnya, memprediksi Cherly Mantiri yang akrab disapa Chermat bisa memuluskan target besar partainya di Kota Tomohon. “Ia adalah politisi perempuan dengan pengalaman 2 periode sebagai angota DPRD kota Tomohon dan saat ini didaulat sebagai Ketua Bappilu NasDem Tomohon,” ucapnya.

Sementara itu, Chermat ketika diwawancarai di kediamannya di Kelurahan Paslaten 2, Kecamatan Tomohon Tengah, Kota Tomohon, mengatakan, target partainya masuk 2 besar dalam Pemilu 2019. “Sangat realistis. Sebab itu, kami bekerja keras mensosialisasikan kebijakan partai yang nantinya semata-mata untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat Tomohon, bisa meraih 1 fraksi dengan 5 kursi di DPRD Tomohon dan ini akan sangat signifikan mempengaruhi dan mengontrol kebijakan eksekutif. Dan Partai NasDem akan menjadi alat di tangan rakyat guna mewujudkan hak hak hakiki rakyat. Kami anggota DPRD hanyalah abdi rakyat semata,” tandas Ketua Wanita Katolik Republik Indonesia Cabang Hati Kudus Yesus (WKRI HKY) Tomohon ini.

Sekadar diketahui, komposisi kursi DPRD Tomohon saat ini, Golkar 7 kursi, PDIP 5 kursi, Demokrat 3 kursi, Gerindra 3 kursi, NasDem dan Hanura masing-masing 1 kursi.(jory wenur)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed