oleh

4 Warga Talaud Positif Covid-19

 

IMG-20200525-WA0005TALAUDwartasulut.com – Juru bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Talaud Dr. Kerry D Monangin mengungkapkan adanya 4 orang warga Talaid yang posotif Covid-19.

Menurut Monangin, 4 orang Positif Covid-19 tersebut merupakan satu keluarga yang memiliki riwayat perjalanan dari kota Bitung.

“Pasien 02 laki-laki (57), Pasien 03 bayi laki-laki (1), Pasien 04 perempuan (54), Pasien 05 perempuan, asal kecamatan gemeh, riwayat perjalanan dari bitung,” ungkap Jubir Satgas Covid-19 Minggu, (25/5)

Lanjut Monangin, 4 pasien yang positive tersebut akan dilakukan pengambilan swab 3 dan 4 pada hari senin tanggal 25 Mei dan selasa 26 Mei 2020 yang selanjutnya akan di kirim ke Manado untuk di periksa, sementara untuk kontak erat dari ke 4 pasien positive kita sudah lakukan tracking dengan pemeriksaan rapid test.

“Kontak erat dengan pasien sebanyak 13 orang, sudah dilakukan rapid test 1 dan 2 dan hasilnya semua non reactive sehingga di nyatakan sembuh,” beber Monangin.

Tak hanya itu, Monangin juga mengungkap kondisi terkini pasien 01 asal kecamatan Kabaruan beserta 4 orang memiliki kontak erat resiko tinggi yang saat ini sudah di nyatakan sembuh sesuai hasil swab yang keluar.

“Sesuai dengan swab 3 dan ke 4 hasilnya Negative sehingga di nyatakan sembuh dan untuk Kontak erat resiko tinggi dari pasien 01 sejumlah 4 org hsl swab 1 dan 2 semuanya negative shgga dinyatakan bebas covid 19,” terang Monangin.

Menyikapi adanya 4 orang yang Positif Covid-19,bupati Kabupaten Kepulauan Talaud Elly Engelbert Lasut sebagai Ketua gugus tugas Covid 19 menghimbau masyarakat agar tetap tenang, dan jangan panik secara berlebihan.

Masyarakat tidak perlu panik secara berlebihan, sebab semua pasien yang positif Covid-19 sudah mendapatkan penanganan Isolasi di Rumah sakit mala, dan masyarakat agar tetap melaksanakan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah,” Tukasnya.(mailen)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed