Manado, wartasulut.com – Arus dukungan kepada salah satu bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Manado Periode 2021-2024 yang populer dengan jargon PAHAM (Paula Harley Manado), yakni Prof Julyeta Pa Runtuwene MS dan DR Harley AB Mangindaan SE MSM.
Nyatanya, semakin menggurita. Termasuk pada Generasi Muda, mayoritas alumnus UNIMA (Universitas Negeri Manado).
Dibuktikan dengan munculnya dukungan dari komponen muda progresif bernama I’M JPAR .
Ketua Tim I’M JPAR Renaldy Arina SPd mengatakan kepada awak media wartasulut.com, hal ini jadi berlandaskan realita sosial masyarakat Kota Manado kaum muda progresif menginginkan Pemimpin kedepan mempunyai Track Rechord akademis baik untuk melanjutkan Tema Manado Smart City agar berkesinambungan serta tidak terputus begitu saja berdasarkan kompetensi dari masing-masing sosok tersebut.
“Bahwa Gerakan Sosial untuk Kemajuan Manado lewat Revolusi Industri 4.0 kemudian sosial maupun budaya sekaligus Pendidikan,” ujar Arina Kamis,(6/8/2020).
Sembari melanjutkan, dalam hal itu ada juga perihal penting yakni merangkul semua alumni dan Mahasiswa UNIMA dalam menuangkan gagasan demi kemajuan Ibukota Provinsi Sulawesi Utara ini, karena tak bisa di pungkiri Prof JPAR merupakan Rektor UNIMA Periode 2016-2020.
Sebagai berikut Struktur I’M JPAR, Ketua Renaldy Arina, S.Pd, Wakil Ketua Enriko Pandensolang,S.Pd, Sekertaris
Jeremia Pantouw dan Bendahara Fanda Paath. (ryn)